Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengubah Ukuran Font HP Vivo (Semua Tipe)

Cara Mengubah Ukuran Font di Hp Vivo (Semua Tipe)

Pada tutorial ini brankaspedia akan share cara mengubah ukuran font HP Vivo di semua tipe. Vivo merupakan salah satu brand smartphone terpopuler di dunia saat ini, tidak hanya di Indonesia tapi juga di negara lain.

Penjelasannya sederhana: Vivo dijual dengan harga murah, dan spesifikasi yang ditawarkan sebanding dengan merek sejenis lainnya. Perlu Agan ketahui bahwa Vivo memiliki tampilan yang berbeda karena dijalankan pada sistem operasi Android Funtouch OS.

Tentunya OS tersebut tidak kalah dengan MIUI yang berjalan di perangkat Xiaomi dan menyertakan fitur lengkap seperti kemampuan untuk mengubah ukuran font.

Ngomong-ngomong masalah ukuran font, banyak penderita low vision (pengelihatan buram) pasti jengkel dengan ukuran teks atau font HP Vivo yang terlalu kecil dan tidak tampak jelas. Begitu pula jika ukuran font pada HP Vivo terlalu besar akan membuat kita malas untuk scroll saat membaca berita di ponsel kita. Jika demikian, Agan pasti tidak tahu cara mengatur ukuran font di HP Vivo Agan.

Cara Mengubah Ukuran Font HP Vivo (Semua Tipe)

Cara mengubah ukuran font HP Vivo sebenarnya cukup mudah, Agan cukup melakukan langkah-langkah sederhana di bawah ini:

  1. Pertama, Agan masuk ke Pengaturan (Settings) HP vivo Agan.
  2. Sekarang pilih Tampilan dan Kecerahan.
  3. Berikutnya Pilih Ukuran Font.
  4. Sekarang geser ke kanan atau ke kiri untuk memperbesar atau memperkecil ukuran font.
  5. Setelah dirasa cocok, silakan langsung saja kembali.
  6. Selesai, kini ukuran font di hp vivo kalian sudah selesai di atur sesuai keinginan.

Cara Mengubah Ukuran Font di Hp Vivo (Semua Tipe)-1

Trik di atas bisa Agan gunakan di semua tipe hp Vivo seperti: Vivo Y81, Vivo Y91C, Vivo Y71, Vivo Y91, Vivo Y93, Vivo Y15, Vivo Y83, Vivo Y17, Vivo V11, Vivo S1, Vivo V15, Vivo V9, Vivo V11 Pro, Vivo V15 Pro dan masih banyak lagi.

Sekilas Tentang Vivo

Vivo Communication Technology Limited adalah perusahaan teknologi yang berbasis di Dongguan, Cina. Ini adalah anak perusahaan dari BBK Electronics, yang juga memiliki Oppo, RealMe, dan OnePlus. Vivo sebagian besar memproduksi ponsel kelas bawah dan menengah, tetapi selama bertahun-tahun telah mengembangkan inovasi yang memberikan kesan premium pada ponselnya meskipun dijual dengan harga terjangkau.

Sejak 2011, vivo memulai bisnis smartphone-nya. Pada tahun 2014, vivo merilis dan memasarkan smartphone-nya di bawah merek vivo, dengan peringkat sebagai merek smartphone teratas ke-5 di Cina, dan merek smartphone teratas ke-10 secara global.

Perusahaan saat ini mempekerjakan 20.000 operator dan 3.000 insinyur, semuanya bekerja di empat pusat R&D di Dongguan, Shenzhen, Nanjing, dan Chongqing di Cina. Dari perancangan dan pembuatan perangkat keras, hingga pengembangan perangkat lunak (Funtouch OS berbasis Android), vivo telah membangun ekosistem yang lengkap dan berkelanjutan.

Dengan kreativitas dan teknologi, vivo terus berinovasi. Pada tahun 2012, vivo menciptakan X1, Smartphone pertama yang menggunakan chip Hi-Fi, menghasilkan pengalaman audio yang tak tertandingi. Merintis teknologi ini, ini telah disertakan di semua smartphone vivo sejak saat itu. Sejak saat itu, inovasi tidak pernah berhenti:

  • 2012, Xplay, smartphone Hi-Fi pertama di dunia yang terintegrasi dengan daya penguat OPA2604
  • 2013, vivo X3, smartphone Hi-Fi pertama di dunia yang terintegrasi dengan chip decoding ES9018
  • 2013, Xplay3s, smartphone musik Hi-Fi layar 2K pertama di dunia dengan performa layar ekstrem
  • 2014, X5Max, smartphone tertipis di dunia dengan kerangka kerja Hi-Fi 2.0 yang benar-benar baru

Sejak 2011, vivo telah disertifikasi di lebih dari 100 negara dan wilayah di seluruh dunia, memilih jalur internasionalisasi dan melanjutkan perjalanan. Saat ini vivo telah hadir di India, Malaysia, Indonesia, Thailand, Myanmar, Vietnam dan Filipina. Vivo memasuki India pada Desember 2014. Dalam rentang waktu singkat vivo telah memantapkan dirinya sebagai merek Hi-fi & Smart. Saat ini vivo melayani pelanggan India dengan 8.000 karyawan dan 10.000 pengecer, di lebih dari 300 kota di 22 negara bagian, dengan fokus yang kuat pada Musik Hi-Fi. Pada akhir 2016, vivo juga akan mendirikan lebih dari 200 pusat Layanan purna jual eksklusif

Demikianlah  tutorial cara mengubah ukuran font hp Vivo di semua tipe. Semoga artikel ini bermanfaat buat Agan, terima kasih atas kunjungannya dan jangan lupa share artikel ini ke teman-teman Agan yach.

Yuk kepoin tips dan trik brankaspedia lainnya di Google News.